Tantang Bayern Munchen, Erik Ten Hag Nantikan Pembuktian Skuat Manchester United
1 min readBola.net – Erik Ten Hag baru-baru ini melepas tantangan kepada skuat Manchester United. Ia ingin timnya tampil beda saat berhadapan dengan Bayern Munchen.
Dini hari nanti, sebuah partai big match tersaji di Allianz Arena. Sang tuan rumah, Bayern Munchen akan menjamu wakil Inggris, Manchester United di pertandingan pertama grup A Liga Champions 2023/2024.
Manchester United datang ke Jerman dengan kondisi babak belur. Mereka menelan dua kekalahan beruntun sebelum menyambangi Allianz Arena.
Ten Hag menilai timnya kini sudah siap untuk bangkit dari keterpurukan. “Saya melihat rasa lapar yang besar dari tim saya sepanjang waktu, namun kami harus bisa menunjukkan itu di atas lapangan,” ujar Ten Hag kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.