Ironi Marseille: Peringkat 3 Liga Prancis, Gagal ke UCL Dijegal Panathinaikos
1 min readBola.net – Marseille harus gigit jari. Sebagai salah satu tim top di lima liga top Eropa, mereka dipastikan gagal lolos ke putaran final Liga Champions 2023/2024.
Marseille finis di peringkat tiga klasemen akhir Ligue 1 2022/2023 lalu. Sesuai dengan aturan mainnya, mereka harus menempuh jalur Kualifikasi Liga Champions untuk masuk ke putaran final.
Mereka lolos langsung ke third qualifying round, alias kualifikasi ronde ketiga. Setelah melalui drawing, Marseille harus berhadapan dengan tim asal Yunani, Panathinaikos.
Di atas kertas, kualitas Marseille seharusnya lebih unggul daripada tim lawan, tapi faktanya tidak demikian. Mereka kalah dalam duel dua leg dan harus gigit jari, turun kasta ke Liga Europa.